Ketua Komite Olahraga Indonesia melantik kepengurusan PB FORKI masa bakti 2019-2023 yang dipimpin oleh Marsekal Hadi Tjahjanto selaku Ketua Umum PB FORKI pada hari Rabu, 18 November 2020 bertempat du Gedung Gatot Subroto, Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur.

Dikarenakan kondisi yang pandemik ini, maka prosesi pelantikan hanya dihadiri oleh 20 orang perwakilan Pengurus dari 129 Pengurus, Dewan Wasit dan MLP. Sedangkan sisanya menyaksikan melalui Zoom Meeting.

Ketua Umum PB FORKI yang juga Panglima TNI dalam sambutannya mengatakan bahwa, kepengurusan FORKI periode ini akan menghadapi situasi yang sangat Challenging. Hal itu dikarenakan PB FORKI harus terus dapat membina prestasi disaat kondisi pandemik ini. Adapun kegiatan-kegiatan mendatang yang akan dihadapi adalah PON 2021, Kejuaraan tingkat Asia AKF dan Kejuaraan tingkat Dunia WKF di 2021, Kejuaraan Kualifikasi Olimpiade 2021 di Paris, SEA Games di Vietnam 2021 dan Asian Games 2022 di RRT.

Ketua KONI Pusat, Letjen TNI (purn) Marciano Norman, yang menyempatkan hadir dengan protokol PSBB mengatakan bahwa beliau sangat mengapresiasi Ketua Umum yang ditengah kesibukannya masih dapat membuktikan prestasi FORKI di kancah International seperti pada SEA Games 2019 mendapatkan 2 emas, 3 perak dan 4 perunggu. Kemudian 4 emas dari Karateka Muda dari Sulawesi Utara untuk kejuaraan Karate World Virtual Kata Online se Asia di Philipines. 1 Perak dan 1 Perunggu pada Adidas Karate World Open Series e-Tournament. Sebelumnya atlet-atlet karate indonesia juga menorehkan prestasi luar biasa pada Asian Games dan prestasi Dunia.

Menpora Dr. H. Zainuddin Amali, S.E., M.Si mengapresiasi Ketua Umum PB FORKi yang di sela2 kesibukannya masih dapat membina olahraga karate. Menpora yang saat ini sedang menyiapkan Grand Design pembinaan olahraga mengharapkan juga FORKI menggunakkan Sport Science dalam pembinaannya. Menpora juga sangat mengapresiasi FORKI yang unggul pembinaannya dibandingkan cabor cabor lain.